Wednesday, May 2, 2012

Referensi Model OSI

Assalamu'alaikum...

Ada dua model yang dapat digunakan untuk menjelsakan mekanisme komunikasi data pada jaringan komputer, model TCP/IP dan moedl OSI. Kita bahas dulu yang OSI.

Bismillah.

International Standards Organization (ISO) mengeluarkan standar jaringan komunikasi yang mencakup segala aspek yaitu model OSI (Open System Interconnection). Tujuannya untuk membuat standar aturan komunikasi sehingga dapat terjalin interkomunikasi dari sistem yang berbeda tanpa memerlukan perubahan yang signifikan pada hardware dan software.

Ada 7 lapisan OSI yang dibagi lagi menjadi 3 sub-kelompok.
  • Lapisan network support layer (lapisan pendukung jaringan). Terdiri dari lapisan Physical, Data Link, Network.
  • Lapisan transport layer yang menghubungkan user support layer dengan network support layer.
  • Lapisan user support layer (lapisan pendukung pengguna). Terdiri dari lapisan Application, Presentation, Session.

Apa yang dilakukan 7 layer OSI
  • Pengirim (encapsulasi). Setiap layer menambahkan sebuah "header" kecuali pada layer Data Link yang juga menambahkan "trailer".
  • Penerima (deencapsulasi). Setiap "header" dan "trailer" dicopot sesuai dengan layernya. 

Application Layer
  • Layer yang berhubungan langsung dengan pengguna. 
  • Protocol : HTTP, FTP, SMTP, POP3, IMAP4
  • Aplikasi pengguna : Web server/client, FTP sever/client, mail server/client.
Presentation Layer
  • Mengatur format data, representasi dta, teknik pengamanan data.
  • contoh : konversi text ASCII untuk dokumen, & GIF/ JPEG untuk gambar.
Session Layer
  • Bertanggung jawab mengendalikan dialog antar node.
  • Fase :
    1. pembentukan hubungan, menyepakati aturan-aturan komunikasi
    2. pemindahan data
    3. pemutusan hubungan
  • Komunikasi dapat berlangsung dalam tiga model dialog
    1. Simplex
    2. Half duplex
    3. Full duplex
Transport Layer
  • Memberikan pelayanan secara transparan dalam hal error recovery dan flow control.
  • Data pada layer ini disebut segmen.
Network Layer
  • Menentukan alamat jaringan, menentukan rute yang harus diambil, menjaga antrian trafik di jaringan., 
  • Data pada layer ini disebut paket.
Data Link Layer
  • Mentransformasi paket data dari layer di atasnya menjadi sinyal data (dan sebaliknya).
  • Data pada layer ini disebut frame
Physical Layer
  • Mendefinisikan karakteristik dari media yang digunakan, meliputi :
  • Jenis media (coaxial, UTP, fiber optic, wireless)
    1. Jenis sinyal (analog/digital)
    2. Konektor (RG 5, RJ 45)
    3. Metode encode/decode sinyal data.
  • Data pada lapisan ini berbentuk sinyal data.


(Sumber : Modul Kuliah AMIK BSI)

0 comments:

Post a Comment